Ini cerita dari sebuah negeri Antah berantah.......(bukan negeriku tercinta Republik Indonesia, karena negeriku ini masih baik baik saja kok)
Alkisah adalah sebuah negeri yang hari hari ini mengalamin kegaduhan kegaduhan, sengaja atau tidak, sadar atau tidak, sebuah permainan konspirasi telah dimainkan.
Kontroversi diawalin oleh Lembaga Perwakilan Negeri itu, yang mengesahkan beberapa RUU yang kontroversial, yang pada akhirnya memicu demo besar besaran anak anak muda di negeri itu. Sadar atau tidak lembaga perwakilan tersebut telah masuk dalam desain proxy war mereka.
Polisi yang menanganin demo tersebut sangat repersif, kekerasan demi kekerasan dipertontonkan ke publik secara gamblang.
Dan mereka pun jadi 'Public enemy",....Sementara sang penguasa bak sang 'Hero' mengatakan bahwa akan memerintahkan para polisi polisi itu dalam penanganan demo anak anak muda itu, lebih soft, santun dan terukur. Dan Bahkan sang penguasa akan mengundang para pimpinan demo anak anak muda ke Istana, tuk mendengarkan aspirasinya.
Pola dan teori : Aturan Kontroveresi Disahkan - Ada yang di-kambing hitam-kan - Chaos - Muncul Sang "Hero" - Kekuasaan Kembali lagi.
Ya... sudahlah... cerita negeri itu kita jadikan pelajaran penting....
Karena Negriku Republik Indonesia ini masih baik baik saja kok...
Diketik dilaptop yang abis kena virus godes,
setelah Jumatan, sambil makan ketoprak
Merdeka 100%, tetep juga tidak mati
No comments:
Post a Comment